BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Cari Blog Ini

Sabtu, 25 September 2010

masalah Bayi pra-setahun (Pemberian Makan pada Bayi)


Pemberian makan biasanya menjadi sumber masalah dan tangisan bagi bayi dan orang tuanya seperti susah makan, rewel berkepanjangan karena bayi merasa lapar ataupun muntah.
Jika bayi anda sulit makan padahal biasanya bayi anda lahap? sebaiknya anda periksa ke dokter karena sulit makan secara mendadak merupakan pertanda bahwa bayi anda sakit.  Panggil dokter segera bila bayi belum berusia 6 bulan dan belum makan apapun dalam 3 jam terakhir atau bila bayi anda tampak lesu.  Namun jika pertambahan berat badan bayi anda masih dalam batas wajar namun susah makan berarti bayi anda mengalami kurang selera makan dimana merupakan gejala wajar sementara pada bayi, selama bayi anda tampak ceria dan tumbuh wajar anda tidak perlu cemas kecuali jika bayi anda tampak tak sehat segera periksalah ke dokter.


Frekuensi Pemberian Makan Pada Bayi
Para ahli perawatan anak menyarankan pemberian makan sesering bayi anda meminta.  pemberian pada bayi baru lahir biasanya amat sering sampai setiap 2 jam sekali, namun lambat laun frekuensi makan akan semakin jarang dan pada usia 6 bulan umumnya bayi telah terbiasa dengan makan 4 kali sehari dan hanya sekali terbangun di tengah malam untuk meminta minum (Smith,01).

0 komentar on "masalah Bayi pra-setahun (Pemberian Makan pada Bayi)"

Posting Komentar